Bahasa Indonesia
English (US)
MyRepublic Fiberisasi ke 60 Kota Baru Tahun ini
Created 4 May 23, 08:38
Contributors
BG
Anas Kurniawan
Jangan sampai telat informasi dari MyRep, Yuk subscribe sekarang!
Saya setuju bahwa email yang terdaftar akan digunakan untuk mendapatkan info dan promo terbaru dari MyRepublic dan setuju terhadap Kebijakan Privasi dan Syarat dan Ketentuan yang berlaku
Myrepublic akan ekspansi tahun 2023 dengan melakukan fiberisasi ke 60 kota baru di Indonesia. Kota baru tersebut antara lain Tegal, Purwokerto, Cilacap, Boyolali, Jember, Mojokerto, Garut, Sukabumi, dan lainnya. Di tahun lalu, perusahaan yang merupakan bagian dari Grup Sinarmas ini berhasil melakukan ekspansi ke 8 kota baru di Indonesia antara lain Makassar, Pekanbaru, Solo, Lampung, Serang, Cilegon, Jambi, dan Karawang.
Dengan begitu, Myrepublic kini telah mencakup 23 kota di Indonesia setelah menambahkan kota Cirebon pada bulan Januari 2023 lalu. �MyRepublic berencana untuk memperluas cakupan area ke kota dan kabupaten yang ada. Terdekat, kami akan buka di Surabaya di bulan ini,� ujar Iman Syahrizal, Direktur�Sales and Marketing�MyRepublic.Dia menambahkan, semakin banyak masyarakat yang bisa menggunakan internet, artinya semakin banyak masyarakat yang terdigitalisasi. Sehingga masyarakat bisa menjalankan aktivitas onlinennya dengan baik. Selain membuka jaringan ke banyak kota di Indonesia, Myrepbulic juga akan banyak menyasar apartment dan�high rise building. Saat ini, sudah ada 31 apartement di wilayah Jakarta, Depok, BSD, Bekasi, dan Surabaya yang telah terkoneksi jaringan Myrepublic.
�Untuk�capital expenditure�meningkat dua hingga tiga kali lipat dari tahun kemarin,� ujarnya menambahkan. Imam menjelaskan, saat ini jumlah pelanggan sebanyak 350 ribu dan ditargetkan akan mencapai 600 ribu pelanggan di akhir tahun 2023. Untuk mencapai target tersebut, Myrepublic akan melakukan inovasi di bidang teknologi dengan memperbanyak�Content Delivery Network�ke regional melalui skema partnership dengan penyedia.
Tidak berhenti sampai di situ saja, di bidang marketing, Myrepublic juga akan melakukan literasi digital kepada pelajar SMA. Sampai saat ini sudah ada tiga sekolah yang mendapatkan literasi digital dan diharapkan akan terus bertambah di tahun ini. �Kami juga akan masuk ke segmen produk giga, membuat�auto ticketing�yang dikirim via WhatsApp,� kata dia.
Sementara dari sisi pembayaran, Myrepbulic juga terus memudahkan masyarakat lewat kolaborasi dengan Jaringan Prima sebagai payment gateaway MyRepublic. Melalui kerjasama ini, pelanggan bisa melakukan pembayaran melalui�channel�ATM,�Internet Banking, Mobile Banking, SMS Banking, teller,�dan PPOB yang telah terhubung dengan Jaringan Prima.
Sumber : SWA
Langganan MyRepublic Sekarang!
Langganan MyRepublic Sekarang!
Nama Lengkap*
Email*
Pastikan email aktif untuk cek pesanan dan mengirim kode OTP
Nomor Handphone*
62
Pastikan nomor handphone terdaftar di Whatsapp
Saya menyetujui data diri akan digunakan untuk proses registrasi MyRepublic
Dengan menekan tombol kirim data, kamu setuju terhadap Kebijakan Privasi dan Syarat dan Ketentuan yang berlaku